Selasa, 15 November 2022

Pengertian Pidato Persuasif

 

Pengertian Pidato Persuasif

Pidato persuasif adalah pidato yang berisi ajakan kepada masyarakat untuk melakukan sesuatu. Pidato persuasif berisikan pesan yang disampaikan kepada audiens oleh seorang pembicara untuk mempengaruhi atau mengajak masyarakat. Dalam pidato dapat disampaikan gagasan, isu, konsep, atau produk agar audiens terbujuk.

Tujuan Pidato Persuasif

Setelah mengetahui pengertian pidato persuasif, kamu juga perlu tahu apa itu tujuan dari pidato persuasif.

1. Pembentukan Tanggapan

Tujuan pidato persuasif pada bagian ini adalah untuk membentuk masyarakat agar memberikan tanggapan dan audiens dapat berbicara atau berperan aktif dalam menanggapi pidato. Sebagai seseorang yang sedang berpidato, kita harus bisa mengaitkan topik pembicaraan dengan kondisi masyarakat agar bisa menghasilkan tanggapan yang natural. Perlu dipahami oleh pembicara bahwa dengan adanya pembentukan tanggapan diharapkan ada proses ide-ide baru dengan nilai masyarakat hingga menghasilkan perubahan perilaku.

2. Penguatan Tanggapan

Apabila sudah terjadi pembentukan tanggapan yang baik dan sesuai dengan topik pembicaraan, tahapan selanjutnya adalah menguatkan tanggapan tersebut. Memberikan penguatan tanggapan bagi sekelompok masyarakat untuk kesinambungan perilaku yang sedang berlangsung terhadap beberapa topik, gagasan atau isu. pada dasarnya proses ini untuk mendorong audiens bahwa yang ia lakukan di dukung dan juga berdasarkan data atau nilai-nilai dalam masyarakat.

3. Pengubahan Tanggapan

Pengubahan tanggapan biasanya dilakukan kepada audiens atau kelompok masyarakat karena kebiasaan buruk. Nah sebagai pembicara pidato atau orator kamu harus bisa mengubah pemikiran dan mengajak audiens kamu kepada hal yang lebih baik.

Contohnya seperti ajakan untuk membuah sampah pada tempatnya, menjaga kebersihan dimanapun kamu berada,dan masih banyak lainnya.

Pidato Persuasif

Ciri-Ciri Pidato Persuasif

Kamu perlu mengetahui ciri-ciri pidato persuasif agar kamu bisa membedakannya dengan jenis pidato-pidato lainnya. simak penjelasan berikut.

  1. Di dalam pidato persuasif, mengandung kalimat ajakan atau perintah atau rekomendasi.
  2. Memiliki kalimat yang bersifat mendorong atau mengajak seseorang melakukan sesuatu.
  3. Kalimat yang digunakan bersifat membangun.
  4. Jika kamu ingin mengajak atau mendorong seseorang melakukan sesuatu, kamu juga harus menyertai ajakan kamu dengan masalah yang akan dibahas.
  5. Kamu juga perlu membangun emosi pendengar kamu, agar mereka menyetujui dan mendengarkan apa yang kamu sampaikan.

Struktur Pidato Persuasif

Setelah kamu mengetahui pengertian, tujuan, ciri-ciri, kamu juga perlu mengetahui struktur pada pidato persuasif agar pidato yang kamu sampaikan terlihat lebih terstruktur dan rinci. Struktur pidato persuasif adalah pembukaan, isi, penutup. simak penjelasannya dibawah ini.

1. Pembukaan

Biasanya pada pidato, bagian pembukaan berisikan salam pembuka, ucapan penghormatan(Sapaan), dan ucapan rasa syukur.


2. Salam Pembuka

pada salam pembuka pidato biasanya bertujuan untuk menyapa para pendengar atau audience. Salam pembuka biasanya disampaikan sesuai dengan latar belakang dan situasi pada saat itu juga. Contoh salam pembuka yang bisa kamu pakai adalah selamat pagi, selamat siang atau selamat malam.

3. Ucapan Penghormatan (Sapaan)

pada saat sapaan atau ucapan penghormatan ini, dimaksudkan sebagai bentuk rasa hormat untuk para hadirin yang diucapkan oleh orang yang berpidato. Biasanya penghormatan dilakukan sebagai ucapan terima kasih untuk para hadirin yang bersedia hadir, dan ucapan penghormatan ini dilakukan secara khusus kepada tamu undangan yang biasanya diundang dalam acara tersebut atau kepada audiens yang memiliki tingkatan sosial atau umur yang lebih tinggi diharapkan dapat mendapatkan ucapan terlebih dahulu.

4. Ucapan Rasa Syukur

Ucapan syukur diucapkan sebagai salah satu bentuk ucapan terimakasih kepada Tuhan karena telah memberikan kesempatan untuk bisa mengadakan acara dan juga kesempatan untuk yang berpidato pada acara itu.

Ada pula pengenalan singkat pada topik yang akan dibahas pada bagian pembukaan, pada bagian pembukaan ini juga berfungsi sebagai pengantar sebelum akhirnya pada tahap penjelasan atau isi pidato. biasanya pada pengantar isi pidato, dijelaskan deskripsi topik yang akan dibahas.

0 komentar:

Posting Komentar